//]]> Alasan Dibalik Malasnya Pegawai Anda dalam mengerjakan Pekerjaan Rutinitasnya ~ Permata Keluarga

Alasan Dibalik Malasnya Pegawai Anda dalam mengerjakan Pekerjaan Rutinitasnya



Malasnya pegawai bekerja ternyata berkaitan erat dengan identitas diri dan pekerjaannya. Identitas diri ternyata sangat berpengaruh kepada performa mereka bekerja. Mereka akan malas bekerja ketika merasakan krisis identitas dengan pekerjaannya. Pegawai anda mungkin tidak dapat menemukan diri mereka dalam pekerjaannya. Mereka tidak merasa bahwa mereka bekerja sebagai dan untuk dirinya sendiri.

Perasaan krisis identitas tersebut tentu membuat pegawai anda merasa tidak melakukan sesuatu yang berharga dan pada akhirnya kehilangan motivasi bekerja. Sebagai contoh, sebuah rumah sakit memiliki siklus pergantian kerja bagi perawat yang cukup tinggi. Tidak ada banyak perawat yang bersedia bekerja untuk waktu yang lama. Mengapa hal ini bisa terjadi? Tentu karena perawat tersebut tidak merasa bahwa mereka memiliki identitas sebagai perawat. Mereka tidak melihat bahwa bekerja sebagai perawat adalah hal yang membanggakan. Singkatnya, jiwa mereka tidak terpanggil untuk bekerja sebagai perawat.


 
Lalu, apa yang seharusnya pihak rumah sakit lakukan untuk memperbaiki system kerja seperti diatas? Jika permasalahan identitas diri menjadi yang utama, maka sebaiknya diadakan masa orientasi bagi perawat untuk paham bahwa betapa baik dan membanggakannya bekerja untuk menolong banyak orang. Dengan orientasi tersebut, cara pandang terhadap pekerjaan merawat pun akan berubah dan para perawat juga akan betah bekerja dalam waktu yang lama. Kuncinya, berikan motivasi kerja yang tepat untuk pegawai anda agar ia tidak malas.

Motivasi selalu menjadi permasalahan utama dalam krisis identitas. Kebanyakan orang memiliki performa kerja yang buruk bukan karena mereka tidak cukup kompeten dalam pekerjaannya. Hal tersebut disebabkan oleh tidak adanya koneksi diantara pekerjaan dan identitas diri. Sebagai pemimpin, anda harus memberikan banyak motivasi kepada pegawai anda. Tidak hanya sekedar semangat, namun juga disertai pengertian bahwa pekerjaan mereka sangat penting bagi perusahaan dan banyak orang lainnya.

Jika anda melihat pegawai anda malas bekerja, jangan hanya bisa marah, memberikan ancaman dan banyak tekanan. Perlakuan keras tersebut tidak akan berguna karena pegawai anda tidak memiliki koneksi pada pekerjaannya. Orang akan melakukan yang terbaik ketika mereka memiliki ikatan khusus dengan apa yang mereka kerjakan. Lihat cara motivasi pegawai dalam waktu kurang dari 5 menit disini.

No comments: